Sudah menjadi rahasia umum, bahwa setiap kita memasuki sekolah atau kampus baru,kita diwajibkan untuk mengikuti masa orientasi. Masa orientasi sangat ditunggu-tunggu bagi senior atau kakak angkatan dalam menyambut bagi adik angkatannya dalam sekolah atau kampus.
Namun, banyak terjadi hal-hal yang sebenarnya tidak diperbolehkan dalam kegiatan orientasi,misalnya kekerasan fisik, bullying, dan hal lain yang sering dimanfaatkan oleh senior kepada junior yang baru sebagai "ajang balas dendam" karena seperti itulah yang mereka alami saat menjadi senior dulu.
Menurut saya, masa orientasi itu perlu karena pada saat itulah siswa atau mahasiswa baru mengenal lingkungan barunya, di masa orientasi pula mereka diberi informasi oleh guru/dosen dan juga seniornya tentang keadaan sekolah/kampus , cara belajar dan mengajar di tempat pendidikannya yang baru,juga informasi lain yang diperlukan agar mahasiswa/siswa yang baru tidak kaget dengan lingkungan barunya tersebut.
Kalau senior memberi tes mental kepada juniornya, menurut saya itu sah-sah saja asalkan masih berada dalam batas kewajaran. Tapi tidak dibenarkan untuk melakukan kekerasan fisik.
Akhir kata selamat menjadi mahasiswa baru untuk adik-adik yang baru memasuki kampus barunya, semoga masa orientasimu menjadi salah satu cerita yang berharga untuk kamu bagikan kepada orang lain suatu saat nanti..
(Ferry Saputa Barus - @ferryjr )